Bintang Tottenham Son Heung-Min Kini RESMI Setahun Lebih Muda, Apa Maksudnya?

Orang Korea dianggap usia satu tahun saat lahirMenjadi satu tahun lebih tua pada 1 JanuariAturan itu diubah oleh presiden Korsel

APA YANG TERJADI? Perubahan undang-undang Korea Selatan membuat metode penghitungan yang berkaitan dengan usia sejalan dengan seluruh dunia. Sebelumnya, bayi yang baru lahir dianggap berumur satu tahun sejak lahir – dengan memperhitungkan kehamilan sembilan bulan. Semua orang Korea juga dianggap bertambah satu tahun lebih tua pada tanggal 1 Januari pada tahun tertentu – terlepas dari bulan kelahiran mereka.

MENGAPA SON HEUNG-MIN SATU TAHUN LEBIH MUDA? Sebuah undang-undang yang disahkan pada bulan Desember setelah kampanye oleh presiden yang baru terpilih Yoon Suk Yeol kini telah berlaku, yang berarti bahwa semua pemain sepak bola Korea sekarang berusia setahun lebih muda di mata negara asal mereka.

SECARA UMUM SAMA: Tidak demikian halnya dengan Son dalam kiprahnya di Eropa, dengan penyerang Spurs yang masih berusia 30 tahun itu lahir pada 8 Juli 1992. Tottenham juga tidak akan terpengaruh, karena mereka hanya perlu memberikan tanggal kelahiran pemain – bukan usia – saat mendaftarkan pemain.

DALAM FOTO:

Son Heung-min South Korea 2022 World CupGetty

Son Heung-min Tottenham lap of honour 2022-23Getty

APA SELANJUTNYA: Son terikat kontrak di Tottenham hingga 2025 – dan melewati 100 gol di Liga Primer bagi klub pada 202/23 – tetapi dia adalah salah satu dari mereka yang menimbulkan spekulasi musim panas ini mengenai rumor ketertarikan dari Arab Saudi yang bergelimang uang.

Source link

Kim Min-Jae & Deretan Pemain Asia Yang Berseragam Bayern Munich

Bayern Munich sudah mulai perburuan menggaet pemain baru untuk mengarungi musim 2023/24. Die Roten dilaporkan telah mencapai kesepakatan merekrut Kim Min-jae dari Napoli.

Performa gemilang yang ditunjukkan Min-jae sepanjang musim lalu yang membuat Bayern Munich kepincut untuk mendatangkannya. Pesepakbola berusia 26 tahun itu membantu Napoli kampiun Serie A setelah terakhir kali diraih pada 33 tahun lalu.

Kabarnya, Bayern Munich mengeluarkan dana sebesar €50 juta untuk menebus Min-jae. Pesepakbola asal Korea Selatan tersebut bakal diikat kontrak dengan durasi lima tahun.

Sebelum Min-jae, Bayern Munich sudah merekrut Konrad Laimer dan Raphael Guerreiro. Kedua pemain baru tersebut didatangkan pasukan Thomas Tuchel secara gratis.

Kedatangan Min-jae, menambah lis pemain Asia yang membela Bayern Munich. Sejumlah nama dari Benua Kuning pernah bermain di klub tersebut.

Berikut daftar pemain Asia yang sempat memperkuat Bayern Munich:

Source link

‘Ini Bukan Gaya Saya’ – Kai Havertz Minta Maaf Kepada Fans Chelsea Atas Bocornya Video Pengumuman Usai Tuntaskan Transfer Ke Arsenal

Havertz secara resmi menyelesaikan kepindahannya ke ArsenalKepindahan ke Gunners adalah rahasia terburukDia meminta maaf atas bocornya video pengumuman

APA YANG TERJADI? Kepindahan Kai Havertz ke Arsenal tidak mengejutkan siapa pun di dunia sepakbola, karena bocornya video pengumuman kepindahannya ke Arsenal. Rekaman tersebut menunjukkan pemain berusia 24 tahun itu mengenakan seragam Arsenal dan menjelaskan kepindahannya. Dalam sebuah surat kepada fans Chelsea, penyerang asal Jerman itu berbicara tentang waktunya di Chelsea dan juga meluangkan waktu untuk meminta maaf kepada para fans atas bocornya video tersebut.

APA YANG DIKATAKAN: Dalam cuitan yang menyertai surat itu, Havertz menulis:

“Kepada @ChelseaFC yang terhormat,

Saya lebih suka jika kalian mendengar pendapat saya untuk meninggalkan Chelsea terlebih dahulu dari diri saya sendiri sebelum pendapat saya tentang saya bergabung dengan tim baru saya. Ini bukan gaya saya dan itu membuat saya kesal karena Anda harus mendengarnya dengan cara seperti ini.

Saya menulis surat ini dengan berat hati untuk semua fans.

Terima kasih banyak atas semua dukungan kalian, kita telah meraih mimpi untuk memenangkan Liga Champions bersama-sama!

Kai 💙

Dear @ChelseaFC,

I would have preferred for you to hear my thoughts on leaving Chelsea first from myself before my thoughts on me joining my new team. This isn’t my style and it upsets me that you had to hear of it in this way.

I write this letter with a heavy heart to all… pic.twitter.com/Irnppj9kSE

— Kai Havertz (@kaihavertz29) June 28, 2023

GAMBARAN LEBIH BESAR: Arsenal menandatangani target lama mereka dengan nilai £65 juta ($82 juta) dan berharap sang penyerang bisa membuktikan diri sebagai bagian dari teka-teki yang hilang saat mereka kalah dalam perebutan gelar musim lalu dari Manchester City. The Gunners juga berharap bahwa perekrutan ini bisa mengurangi tekanan kreatif pada kapten Martin Odegaard.

You have probably already seen it.. But now “officially” I’m a Gunner ❤ @Arsenal pic.twitter.com/8ywfclw13U

— Kai Havertz (@kaihavertz29) June 28, 2023

APA SELANJUTNYA? Arsenal akan memulai pramusim mereka dalam dua pekan ke depan dengan menghadapi FC Nurnberg sebelum mereka pergi ke Amerika Serikat untuk berhadapan dengan MLS All-Stars asuhan Wayne Rooney di Washington DC.

Source link

Daftar Transfer Lengkap Chelsea Musim 2023/24 – Semua Rekrutan Musim Panas

Transisi Chelsea dari era Roman Abramovich ke era Todd Boehly memang tak berjalan lancar. Kini, The Blues harus memungut puing-puing dirinya yang hancur lebur finis ke-12 di Liga Primer Inggris 2022/23.

Rezim yang baru menggoncangkan dunia sepakbola dengan jumlah yang mereka gelontorkan di bursa transfer, tetapi pemain-pemain baru yang didatangkan Boehly masih belum membuahkan hasil yang diinginkan, bahkan mungkin malah menambah masalah bagi mereka. Sekarang Mauricio Pochettino dipercayai tugas untuk membangun ulang skuad Chelsea, dan ia diduga akan mendatangkan wajah-wajah baru ke Stamford Bridge untuk memuluskan proses tersebut.

Tugas pertama yang harus diselesaikan Pochettino adalah merampingkan skuad Si Biru yang kegendutan. Ya, Chelsea gila-gilaan belanja di dua bursa transfer terakhir dan musim panas ini mereka sepertinya akan memilih pendekatan yang lebih membumi.

GOAL menyajikan daftar lengkap transfer Chelsea menjelang dimulainya musim 2023/24.

Source link

Arsenal Sudah Ajukan Rekor Untuk Pemain Inggris Demi Tebus Declan Rice!

Arsenal runtuk kali ketiga buat penawaran untuk RiceNilai ini siap jadi rekor termahal pemain BritaniaMan City juga ikut mengejar bintang West Ham

APA YANG TERJADI? Arsenal dan Manchester City berada di tengah perang penawaran untuk bintang West Ham, Declan Rice. Penawaran pertama Arsenal sebesar £75 juta, lalu £90 juta, sementara yang Man City juga mendapat penolakan atas proposal £90 juta. Sekarang, The Athletic menyatakan The Gunners telah menaikkan tawaran mereka ke biaya awal sebesar £100 juta dan tambahan £5 juta sebagai tambahan..

SIAP JADI REKOR: Jika kepindahan itu terwujud, transfer pemain berusia 24 tahun itu akan menjadi biaya rekor Liga Primer untuk pemain Inggris. Namun, saga ini mungkin masih bergemuruh jika City kembali dengan tawaran yang lebih baik untuk pemain internasional Inggris itu – yang membantu pasukan David Moyes memenangkan Liga Konferensi Eropa bulan ini.

KONTRAK RICE DI WEST HAM: Kontrak Rice di West Ham berakhir pada 2024, tetapi The Hammers memiliki opsi perpanjangan satu tahun. Menurut pimpinan West Ham David Sullivan, gelandang yang telah bermain 245 kali untuk tim London timur itu, telah memainkan pertandingan terakhirnya untuk klub tersebut..

Declan Rice West HamGettyDeclan Rice lifts the Conference League trophy with West HamGetty

Source link

TERUNGKAP: Mengapa David De Gea Masih Belum Punya Kontrak Baru Saat Manchester United Turunkan Persyaratan Tawaran Mereka

Pemain andalan klub mendekati akhir kesepakatanBebas agen mengisyaratkanThe Red Devils dikaitkan dengan opsi alternatif

APA YANG TERJADI? Pemain yang sudah lama bermain di Old Trafford itu diharapkan sudah menandatangani kontrak baru, mengakhiri kisah yang telah berlangsung lama mengenai masa depannya. David De Gea akan melihat kontraknya saat ini berakhir pada akhir Juni – membuatnya menjadi pemain bebas agen.

GAMBARAN LEBIH BESAR: De Gea menyatakan keinginannya untuk tetap berada di Manchester dan persyaratan baru untuk pemenang Sarung Tangan Emas Liga Primer Inggris musim 2022/23 diharapkan hanya formalitas – bahkan ketika mempertimbangkan permintaan pengurangan gaji. Namun, The Athletic melaporkan bahwa United mundur dari kesepakatan terbaru yang telah disepakati.

DAN APA LAGI: Mereka kini meminta De Gea untuk menerima lebih sedikit uang untuk memperpanjang masa baktinya selama 12 tahun bersama klub, dan kiper berusia 32 tahun itu sedang mempertimbangkan pilihannya. Pembicaraan masih terus berlangsung, namun pemain asal Spanyol itu kini dikatakan menarik minat dari Arab Saudi – yang mungkin akan membuat dirinya berubah pikiran.

DALAM FOTO:

David de Gea Manchester United 2022-23Getty

David de Gea Manchester United 2022-23Getty

APA SELANJUTNYA? United dikaitkan dengan sejumlah opsi kiper alternatif saat muncul pertanyaan tentang berapa lama De Gea akan bertahan, dengan ketertarikan pada kiper Inter Andre Onana – dengan tawaran €50 juta (£43 juta/$55 juta) yang sedang disiapkan.

Source link

Cegah Konflik Kepentingan, Anak Erick Thohir Mundur Dari Persis Solo

Presiden komisaris PT Persis Solo Saestu (PSS), Mahendra Agakhan Thohir memutuskan mundur dari jabatannya. Keputusan tersebut diambil karena menghindari konflik kepentingan.

Pria yang karib disapa Aga tersebut merupakan anak dari ketua umum PSSI Erick Thohir. Makanya, ia memilih untuk melepaskan posisi yang dipegangnya di Persis sejak 2021.

“Alasan utamanya untuk menghindari konflik kepentingan karena bapak kini ketum PSSI. Sebenarnya sayang juga karena baru dua tahun di Persis. Tapi ini demi kebaikan semua, dan saya sudah berkonsultasi dengan bapak saya bahwa ini jalan terbaik,” kata Aga.

“Bukan hanya bagi Persis dan PSSI, tapi terpenting bagi sepakbola Indonesia sehingga lebih transparan, bersih, dan makin profesional,” Aga menambahkan.

Meski mundur dari PT PSS, Aga berjanji tetap memberikan dukungan. Ia mendoakan Laskar Sambernyawa bisa meraih prestasi terbaik di Liga 1 2023/24.

“Saya tetap ingin mengikuti jejak bapak saya membantu memajukan industri olahraga di Indonesia. Bagi saya, membangun industri olahraga bisa dari mana saja,” ucapnya.

“Tidak harus dari dalam klub. Apalagi industri olahraga, terutama sepakbola, masih berpotensi untuk dikembangkan lebih besar lagi,” pemuda berusia 22 tahun tersebut melanjutkan.

Source link

Manchester United Gigit Jari? Adrien Rabiot Sepakat Bertahan Di Juventus Dengan Teken Kontrak Baru

Kontrak Rabiot akan habis musim panas iniSetan Merah menginginkannya di Old TraffordJuventus menawarinya kontrak baru

APA YANG TERJADI? Pemain internasional Prancis itu telah menjadi incaran Setan Merah sejak beberapa bulan lalu, dan beberapa kali United berencana untuk memboyongnya ke Old Trafford. Minat telah dihidupkan kembali pada tahun 2023, tetapi tampaknya lagi-lagi bakal bersambut sebelah tangan.

POSITIF BERTAHAN: Corriere dello Sport melaporkan bahwa, meski mendapat tawaran dari Inggris, Rabiot telah mencapai kesepakatan dengan Juve. Ibunya yang juga bertindak sebagai agennya telah mengadakan diskusi positif di Saint Tropez, dengan kemungkinan penandatanganan kontrak baru akan terlaksana pada Rabu (28/6).

GIGIT JARI: Rabiot sebenarnya akan berstatus tanpa klub ketika kontraknya habis pada akhir Juni ini, dengan United terus memantau situasinya, namun tawaran paket €7 juta dari Juve tampaknya bisa meyakinkan pemain berusia 28 tahun itu untuk bertahan di Turin setidaknya selama 12 bulan lagi.

DALAM FOTO:

Adrien Rabiot Juventus 2023Getty

RabiotGetty Images

APA SELANJUTNYA? Rabiot tampil menonjol untuk Juve musim lalu, mencetak 11 gol dan memberikan enam assist dalam 48 penampilan di semua kompetisi, dan akan tetap menjadi bagian penting dari rencana Massimiliano Allegri karena bos United Erik ten Hag terpaksa mengalihkan perhatiannya ke pemain lain saat ia berusaha memperkuat sektor tengah timnya.

Source link

‘Kami Siap’ – Kai Havertz Buat Twitter Chelsea & Arsenal Heboh Dengan Foto Bareng Mateo Kovacic

Havertz membagi foto dirinya bersama KovacicBintang Jerman itu menulis “Kami siap” di keteranganDiyakini sebagai isyarat transfer kedua pemain

APA YANG TERJADI? Havertz membagikan foto dirinya berdiri di samping Kovacic dengan keterangan “Kami siap”. Kedua pemain tersebut memakai setelan jas karena sedang menghadiri pernikahan rekan setim di Chelsea, Kepa Arrizabalaga.

We’re ready @mateokovacic8 pic.twitter.com/x2uYFmXjul

— Kai Havertz (@kaihavertz29) June 25, 2023

GAMBARAN LEBIH BESAR: Havertz mungkin berkilah bahwa mereka siap untuk menghadiri acara pernikahan rekannya, tetapi banyak fans yang mengaitkan hal tersebut dengan rumor transfer keduanya, dengan Havertz semakin dekat ke Arsenal dan Kovacic tengah mengarah ke juara bertahan Manchester City.

LEBIH LANJUT: Jorginho kemudian bergabung setelah Havertz mengunggah fotonya, pemain Italia itu membagikan fotonya yang sedang bersama Havertz, dengan indikasi isyarat bahwa mereka akan segera reuni di Arsenal.

Jorginho Havertz Insta Instagram: jorginhofrello

APA BERIKUTNYA? Setelah acara pernikahan, Havertz berharap masa depannya akan segera terselesaikan agar bisa bersiap untuk musim baru.

Source link

Korea Selatan & Iran Lolos Ke Piala Dunia U-17 2023

Korsel tak kesulitan menaklukkan ThailandIran menuntaskan laga melalui adu penaltiDua slot tersisa diperebutkan empat tim

APA YANG TERJADI?

Korea Selatan dan Iran berhasil merebut tiket ke putaran final Piala Dunia U-17 2023 setelah dalam pertandingan perempat-final Piala Asia U-17 2023, Minggu (25/6), mengalahkan lawannya masing-masing.

Dalam pertandingan yang berlangsung malam hari di Stadion Pathun Thani, Korsel mencatat kemenangan 4-1 atas tuan rumah Thailand. Kang Min-woo sudah membuka keunggulan Korsel ketika laga baru berjalan empat menit.

Thailand sempat menyamakan kedudukan di menit ke-16 lewat Dutsadee Buranajutanon. Namun Korsel selanjutnya menggelontor gawang Thailand melalui gol Kim Myung-jun pada menit ke-36, Yun Do-young (69), dan pemain pengganti Kim Hyun-min (84).

Sementara dalam laga yang berlangsung sore hari, Iran menaklukkan Yaman 4-2 melalui drama adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol. Kiper Arsha Shakouri tampil sebagai pahlawan Iran ketika menggagalkan dua eksekutor penalti Yaman.

GAMBARAN BESAR

Keberhasilan lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 merupakan yang ketujuh bagi Korsel. Pencapaian tertinggi Korsel di ajang ini terjadi pada tahun 1987, 2009, dan 2019 saat melaju hingga ke perempat-final.

Torehan serupa juga dirasakan Iran saat berpartisipasi di Piala Dunia U-17 pada 2017. Saat itu, Iran juga mampu menembus perempat-final. Iran secara keseluruhan lima kali berlaga di Piala Dunia U-17.

DALAM FOTO

Kang Min-woo - Korea Selatan U-17AFCIran U-17FFIRIIran U-17 25062023FFIRI

APA SELANJUTNYA?

Jatah Asia di Piala Dunia U-17 kini tinggal menyisakan dua slot lagi. Tempat itu masih diperebutkan empat tim yang akan bertanding di perempat-final, Senin (26/6). Jepang akan menghadapi Australia, serta Arab Saudi berjumpa dengan Uzbekistan.

Source link