Real Madrid Amankan Transfer Pertama Musim Panas Ini! Pulangkan Fran Garcia Eks Pemain Akademi

Fran Garcia lulusan akademi MadridMenghabiskan tiga tahun di VallecanoTeken kontrak empat tahun dengan Los Blancos

APA YANG TERJADI? Pemain berusia 23 tahun itu menghabiskan total tiga tahun di Rayo Vallecano dan memainkan peran kunci saat mereka finis di urutan ke-11 di La Liga. Fran Garcia telah menandatangani kontrak empat tahun dengan tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu.

WAJAH LAMA: Sang bek sayap merupakan lulusan akademi Madrid sebelum pindah ke Rayo dalam langkah awal sebagai pemain pinjaman pada 2020. Dia kemudian pindah secara permanen dan bermain 122 kali untuk klub tersebut. Tidak ada pemain non-kiper mana pun yang menikmati menit bermain sebanyak itu di La Liga pada musim 2022/23.

DALAM FOTO:

Fran Garcia Rayo Vallecano 2022-23Getty

Fran Garcia Antoine Griezmann Rayo Vallecano 2022-23Getty

Carlo Ancelotti Real MadridGetty Images

APA SELANJUTNYA UNTUK MADRID? Pasukan Carlo Ancelotti akan berharap untuk memperkuat skuad lebih jauh untuk meningkatkan harapan mereka mengalahkan Barcelona dalam perburuan gelar La Liga musim depan. Ancelotti telah mendapat pukulan dalam bentuk kepergian Karim Benzema ke Al-Ittihad, meskipun Los Blancos hampir mengonfirmasi kedatangan Jude Bellingham.

Source link

Dua Mahakarya Terbesar Pep Guardiola: Gabungan XI Terbaik Barcelona 2011 Vs Manchester City 2023

Pep Guardiola telah menukangi dua tim terbesar Eropa dalam dua dekade terakhir. Tim Barcelona-nya memenangkan setiap kompetisi yang mereka ikuti dalam musim 2008/09, dengan kemenangan Liga Champions menjadi mahkota terbesar setelah mengalahkan Manchester United 2-0 di Roma.

Tapi, dua tahun kemudian dia melampaui dirinya, dan Barca lebih memukau ketika mereka merebut gelar La Liga lainnya dan memenangkan Liga Champions sekali lagi dengan mengalahkan Manchester United 3-1 di Wembley. Setelah laga itu, Sir Alex Ferguson tidak bisa berbuat banyak selain meratapi kekalahannya lagi.

“Tidak ada yang memberi kami persembunyian seperti itu tetapi mereka pantas mendapatkannya. Selama saya sebagai manajer, ini adalah tim terbaik yang pernah saya hadapi. Saya pikir semua orang mengakui itu, dan saya menerimanya,” ucap Fergie. Guardiola – yang juga menyaksikan kemenangan 5-0 atas Real Madrid musim itu – tidak pernah mencapai kesuksesan yang sama dengan Bayern Munich, tetapi Manchester City saat ini berada di ambang memenangkan hadiah terbesar Eropa, dan treble winner.

City telah menyingkirkan beberapa tim terbaik Eropa dalam perjalanan mereka menuju treble, mengalahkan Arsenal, Liverpool dan Manchester United di Liga Primer serta mengalahkan RB Leipzig, Bayern Munich dan Real Madrid di Liga Champions.

Tetapi, mana dari dua timnya yang memiliki pemain lebih baik? GOAL mengulas kombinasi starting XI terbaik dari mahakarya Guardiola tahun 2011 dan skuad City saat ini…

Source link

Riyad Mahrez Menuju Arab Saudi? Al-Ahli Tertarik Rekrut Winger Manchester City, Tapi Tidak Bisa Gratis

Al-Ahli ingin merekrut MahrezPemain asal Aljazair itu keluar masuk dari sebelas pemain CityCity enggan membiarkannya pergi secara gratis

APA YANG TERJADI? Al-Ahli telah menyatakan keinginan mereka untuk memboyong winger Manchester City, Riyad Mahrez. Pakar transfer Fabrizio Romano mengatakan bahwa pihak Kerajaan bersaing untuk mendapatkan tanda tangannya dan bisa membawa dia bergabung dengan Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo yang telah mendapatkan kesepakatan di Arab Saudi.

GAMBARAN LEBIH BESAR: Penyerang asal Aljazair itu keluar masuk dalam susunan pemain Man City musim ini dan selalu dicadangkan Pep Guardiola. Pelatih asal Spanyol itu telah menggunakan beberapa pemain yang berbeda untuk bermain dalam formasi yang berbeda, dan menepikan Mahrez. Meskipun Mahrez mengantongi hat-trick di Piala FA, tiga gol itu tidak cukup baginya untuk mendapatkan tempat di susunan sebelas pemain saat menghadapi Real Madrid di Liga Champions dan mungkin akan kembali absen di final.

DAN APA LAGI: Meskipun Al-Ahli bersaing untuk mendapatkan tanda tangan Mahrez, Romano mengatakan bahwa City tidak akan rela kehilangan dia secara gratis. Sang juara bertahan Liga Primer Inggris akan menginginkan bayaran yang bagus untuk Mahrez jika mereka ingin membiarkan mantan winger Leicester City itu pergi.

DALAM FOTO:

Riyad Mahrez of Manchester CityGetty Images

Riyad Mahrez Manchester CityGettyRiyad Mahrez Man City 2022-23Getty Images

APA SELANJUTNYA UNTUK MAHREZ? Pemain berusia 32 tahun itu ingin mengetahui perannya di bawah asuhan Pep Guardiola musim depan sebelum mengambil keputusan mengenai masa depannya. Pemain berkaki kidal itu hanya akan fokus pada pertandingan Liga Champions mendatang lawan Inter dan bagaimana ia dapat memberikan kontribusi untuk meraih gelar juara UCL buat The Sky Blues.

Source link

Sejarah Sekaligus Rekor Pemain Ini Usai Juara Conference League Bersama West Ham United

West Ham menjuarai Conference LeagueEmerson Palmieri jadi pemain ‘sempurna’Eropa sudah takluk oleh bek Italia itu

APA YANG TERJADI? West Ham united sukses mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-1 pada laga final Conference League 2022/23, di Praha, Kamis (8/6) dini hari WIB.

Hammers menjadi juara Conference League yang membuat mereka kembali merasakan gelar besar setelah menunggu 58 tahun, sejak terakhir meraih trofi pada 1965. Jarrod Bowen dan Said Benrahma jadi pahlawan West Ham untuk gelar ini.

GAMBARAN BESAR: Jelas gelar juara adalah momen spesial, tapi paling spesial untuk bek kiri West Ham, Emerson Palmieri, yang sah mencatatkan rekor serta sejarah karena juara Conference League bersama Hammers.

Emerson jadi pemain pertama di dunia, atau satu-satunya, yang telah memenangkan seluruh gelar di kompetisi Eropa.

Dia pernah menjuarai Liga Europa dan Liga Champions bersama Chelsea, lalu menjuarai Euro di level internasional untuk tim nasional Italia.

Dengan tercapainya kesuksesan di Conference League bersama West Ham, maka Emerson sudah merasakan seluruh gelar prestise di benua biru.

DALAM FOTO:

Jarrod Bowen West Ham 2022-23Getty ImagesEmerson Palmieri Chelsea Champions League 2020-21GettyEmerson Palmieriwhufc.com

Source link

Liga Champions 2023/24: Alokasi Pot Undian Fase Grup

Setelah musim panas yang penuh aksi sepakbola yang seru, fokus akan segera beralih ke Liga Champions 2023/24.

Klub-klub terbesar dari liga-liga top Eropa bersiap untuk bersaing memperebutkan hadiah kontinental tertinggi dan mereka akan memulai perjalanan mereka dari fase grup, yang undiannya akan diadakan pada 31 Agustus 2023.

Raksasa Eropa seperti Real Madrid, Manchester City, dan Barcelona semua akan menantikan undian dan akan sangat ingin mengetahui lawan penyisihan grup mereka. Sebanyak 32 tim dari empat pot berisi delapan tim akan diundi ke dalam total delapan grup yang masing-masing terdiri dari empat tim pada acara pengundian Liga Champions.

GOAL memiliki semua yang perlu Anda ketahui tentang pembagian pot Liga Champions untuk pengundian fase grup di bawah ini.

Kapan pengundian fase grup Liga Champions 2023/24?

Tanggal

31 Agustus 2023

Waktu

TBA

Venue

TBA

Pengundian fase grup Liga Champions 2023/24 akan dilakukan pada Kamis, 31 Agustus 2023.

Sebelum pengundian, UEFA akan mengumumkan dan memberikan penghargaan kepada pemain terbaik dari musim sepakbola 2022/23.

Tim mana saja yang akan terlibat di fase grup Liga Champions 2023/24?

Fase grup Liga Champions 2023/24 akan menampilkan total 32 tim. 26 tim akan langsung masuk ke jalur undian. Enam lainnya akan bergabung via jalur kualifikasi.

Tim yang lolos ke fase ini dibagi menjadi empat pot: Pot 1 berisi juara bertahan, juara Liga Europa, dan juara dari enam liga domestik teratas di Eropa berdasarkan koefisien negara UEFA. Tiga pot yang tersisa diisi menurut koefisien klub UEFA tim.

Anggota terakhir Pot 3 dan Pot 4 akan ditentukan setelah pertandingan play-off sebelum pengundian berlangsung. Dua tim dari asosiasi sepakbola yang sama tidak dapat diundi ke grup yang sama.

Pot untuk pengundian fase grup Liga Champions 2023/24

Tabel di bawah mencantumkan semua tim yang dipastikan akan ambil bagian dalam fase grup Liga Champions 2023/24. Harus dicatat bahwa final Liga Champions 2022/23 dan babak kualifikasi belum dimainkan, yang berarti tim dan pot mereka dapat diatur ulang sesuai dengan koefisien klub UEFA mereka.

Pot 1 akan terdiri dari pemegang gelar Liga Champions dan Liga Europa saat ini, serta juara dari enam asosiasi teratas yang ditentukan oleh koefisien asosiasi UEFA per 2021/22. Jika Manchester City, pemenang Liga Premier 2022/23, juga menjadi juara Liga Champions di musim yang sama, maka Feyenoord dari Belanda (asosiasi urutan ketujuh) akan dipromosikan ke Pot 1.

Pot 1

Pot 2

Pot 3

Pot 4

Real Madrid

Feyenoord

Newcastle United

Union Berlin

Sevilla

Manchester United

Salzburg

Lens

Manchester City

Borussia Dortmund

AC Milan

TBC

Barcelona

Atletico Madrid

Lazio

TBC

Bayern München

RB Leipzig

Red Star Belgrade

TBC

Paris Saint-Germain

Porto

Shakhtar Donetsk

TBC

Napoli

Arsenal

Real Sociedad

TBC

Benfica

Inter Milan

Celtic

TBC

Bagaimana cara menonton undian fase grup Liga Champions?

Undian untuk fase grup Liga Champions 2023/24 bisa ditonton angsung di situs resmi UEFA.

Pengundian fase grup Liga Champions 2023/24 akan menjadi sangat menarik. Ada sejumlah tim papan atas yang memperebutkan tempat di kompetisi tersebut, dan babak penyisihan grup akan menjadi kesempatan besar bagi tim-tim tersebut untuk menunjukkan kemampuan mereka dan bersaing memperebutkan trofi.

Source link

Super League Akhirnya MATI? Juventus Surati Barcelona & Real Madrid Pengin Mundur Dari Megaproyek ESL

Juve surati Barca dan Real MadridSejauh ini anggota pendiri tinggal tiga klubMendapat ancaman hukuman

APA YANG TERJADI?

Surat kabar Spanyol EFE melaporkan pada Selasa (6/6) waktu setempat bahwa Juventus, satu dari tiga anggota pendiri European Super League (Liga Super) yang tersisa, telah menyurati Real Madrid dan Barcelona untuk mengabarkan niat mereka mundur dari megaproyek tersebut. Laporan itu juga mengklaim bahwa UEFA mengancam ketiganya dengan larangan berpartisipasi di kompetisi klub Eropa jika mereka bersikeras tak mau meninggalkan proyek Liga Super.

SITUASINYA:

Pengunduran diri Bianconeri semakin memukul mundur proyek yang memang selama ini hidup segan mati tak mau itu. Liga Super diluncurkan pada April 2021, namun sebagian besar klub pendirinya langsung menarik diri dari proposal kompetisi breakaway tersebut.

KATA MEREKA:

“Dengan merujuk laporan di surat kabar hari ini, Juventus Football Club mengonfirmasi mereka telah mengirimkan surat komunikasi kepada dua klub lainnya yang, seperti Juventus, masih belum memutuskan mundur dari Proyek Liga Super (Barcelona & Real Madrid), untuk memulai periode pembahasan di antara ketiga klub terkait kemungkinan keluarnya Juventus dari Proyek Liga Super.”

“Perusahaan akan melanjutkan segala komunikasi yang diperlukan oleh hukum setelah terdapat hasil dari diskusi dan evaluasi mengenai hal di atas, dengan mengklarifikasi bahwa banyak rekonstruksi yang dilaporkan media mengenai isi komunikasi tersebut (termasuk segala rujukan mengenai ancaman sanksi oleh UEFA) adalah tidak sesuai dengan kenyataan.”

DALAM FOTO:

Chelsea fans protest Super League 2021GettyEuropean Super League protests ChelseaGetty Imagesflorentino laportaGetty Images

APA SELANJUTNYA?

Belum jelas apakah Barcelona dan Real Madrid masih akan memegang teguh komitmen mereka terhadap Liga Super jika Juve benar-benar memutuskan untuk hengkang.

Source link

“Itulah Rivalitas” – Pep Guardiola Tak Peduli Fans Manchester United Dukung Inter Milan

Pep Guardiola tidak terlalu memikirkan bila tidak semua masyarakat Inggris memberikan dukungan kepada Manchester City di pertandingan final Liga Champions melawan Inter Milan pada akhir pekan ini.

Hal itu diungkapkan Guardiola dalam sesi jumpa wartawan menyambut pertandingan final tersebut. Guardiola memberikan keterangan terkait perkembangan tim, capaian yang diraih tim, serta kemungkinan dukungan dari publik Inggris terhadap The Cityzens.

Jika mampu mengalahkan Inter di laga nanti, City akan menyamai torehan Manchester United ketika meraih treble pada musim 1998/99 yang sukses mendapatkan tiga gelar bergengsi bagi klub Inggris dalam satu musim.

Guardiola pun tidak mengharapkan tim besutannya mendapatkan dukungan dari seantero Inggris. Bagi Guardiola, ia sudah cukup senang dengan status City sebagai perwakilan fans mereka dan Inggris di Eropa.

“Saya tidak tahu,” kata Guardiola sambil tersenyum dinukil laman Manchester Evening News. “Saya tidak tahu apakah United ingin kami memenangkan Liga Champions! Saya tidak dapat mengetahui apa yang semua orang Inggris inginkan.”

“Tentu saja kami mewakili negara ini, dan kami ingin melakukannya dengan baik. Fans kami di Istanbul mewakili klub kami dan Inggris. Untuk mengetahui secara pasti apakah mereka semua ingin kami menang, saya tidak tahu.”

“Ketika Anda berada di tahap ini, tidak semua orang di dunia ingin Anda menang. Saya yakin ada banyak orang di Italia yang menginginkan Inter [menang], dan yang lainnya tidak. Itulah rivalitas sepakbola.

“Banyak orang pasti menyukai kami. Tetapi tidak masalah jika yang lain menginginkan Inter Milan [menang]. Pada akhirnya, itu bukan masalah besar.”

Guardiola juga tidak terlalu memikirkan status City sebagai favorit di pertandingan nanti. Menurutnya, pertandingan final selalu menghadirkan karakteristik tersendiri.

“Kami sudah terbiasa [menjadi favorit]. Kenapa harus lebih berbahaya? Terima saja peran itu, dan pergi ke sana dengan mengetahui kualitas lawan. Kami menerima apa yang dikatakan orang,” tegas Guardiola.

Source link

Serahkan Bonus, Presiden RI Joko Widodo Mengaku Kaget Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Emas SEA Games 2023

Presiden RI Joko Widodo mengaku kaget dengan capaian yang diraih empat cabang olahraga (cabor) di SEA Games 2023 di Kamboja, karena mereka berhasil mendapatkan medali emas di ajang olahraga multievent dua tahunan se-Asia Tenggara itu.

Hal itu diungkapkan Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Senin (5/6) sore WIB, saat menyerahkan bonus kepada peraih medali di SEA Games 2023. Total bonus yang diberikan kepada atlet, pelatih, dan asistennya mencapai Rp289 miliar.

Bagi atlet yang masuk kategori beregu, termasuk di dalamnya sepakbola, mereka mendapatkan Rp367,5 juta. Sedangkan pelatihnya diganjar Rp315 juta, dan asisten memperoleh Rp157 juta.

Dalam sambutannya, Jokowi mengaku kaget dan gembira dengan keberhasilan empat cabor, yakni basket putri, hoki indoor putra, kriket putri, dan sepakbola yang berhasil meraih medali emas sekaligus mengakhiri penantian panjang.

“Dan juga tim sepakbola yang sudah 32 tahun nggak pernah kita itu dapat emas, enggak dapet. 32 tahun enggak pernah dapat emas, ini dapat,” kata Jokowi dilansir laman Setkab RI.

Jokowi mengingatkan para atlet agar tidak menghamburkan uang bonus ini secara sia-sia. Menurut Jokowi, uang bonus ini setidaknya bisa menjadi modal dasar di saat mereka sudah tidak aktif lagi.

“Jangan diberikan barang-barang mewah yang tidak bermanfaat. Kalau diberikan barang yang untuk investasi jangka menengah atau panjang, dijual itu harganya selalu naik terus. Kalau beli mobil, dibeli sekarang, tahun depan dijual, sudah jadi separuh,” ucap Jokowi.

Sementara itu, gelandang serang timnas U-23 Marselino Ferdinan mengungkapkan, awalnya ia merasa sedikit gugup, karena baru pertama kali ke Istana Negara lewat sepakbola.

“Sangat bersyukur dan terima kasih banyak untuk Presiden Jokowi yang telah memberikan apresiasi berupa bonus yang luar biasa untuk kami,” ucap Marselino dikutip laman PSSI.

“Presiden tadi juga berpesan agar kami pemain-pemain muda bijak dalam mengelola bonus. Selain itu, terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kami.”

Source link

Enggak Pakai Lama! Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Langsung Ludes Hari Pertama

Apa kata ketua umum PSSI Erick Thohir ada benarnya juga, bahwa laga antara timnas Indonesia vs Argentina, tidak akan kalah dari konser Coldplay.

Buktinya, hari pertama penjualan tiket pertandingan yang digelar di Gelora Bung Karno itu, sangat sukses. Hanya dalam hitungan menit, tiket yang dijual ludes.

Pada pukul 12:00 WIB, tiket sudah bisa dibeli secara daring dengan metode pembayaran oleh bank tertentu. Seperti layaknya penjualan tiket Coldplay kemarin, tak sampai setengah jam tiket sudah habis terjual.

Tiket yang dijual antara lain Kategori 3, Kategori 2, Kategori 1, dan VIP. Tiap kategori memiliki harga berbeda. Kisaran Rp600 ribu, hingga VIP termahal yakni Rp 4,25 juta.

Jangan khawatir untuk yang belum kedapatan, karena war ticket siap kembali digelar pada Selasa (5/6) dan Rabu (6/6) untuk umum. Pertandingan ini sendiri akan digelar pada 19 Juni nanti, dan konon ada Lionel Messi.

View this post on Instagram

Source link

Rating Pemain Real Madrid Vs Athletic Bilbao: Karim Benzema Selamatkan Los Blancos Untuk Terakhir Kalinya

Striker legendaris Karim Benzema sukses mengeksekusi penalti untuk menyelamatkan Real Madrid yang memang tampil semenjana dari kekalahan, dengan Los Blancos ditahan 1-1 oleh Athletic Bilbao di Santiago Bernabeu pada pekan pemungkas La Liga 2022/23.

Tim tamu berpeluang unggul dalam 10 menit pertama ketika mendapat penalti dari handball Toni Kroos, tetapi Thibaut Courtois menepis eksekusi Mikel Vesga. Tim tuan rumah tak terlalu mengancam sepanjang sisa babak pertama, meski Vinicius Junior dan Rodrygo nyaris memecah kebuntuan.

Oihan Sancet yang justru melakukannya, mencungkil bola rebound tepisan Courtois di awal babak kedua untuk membawa Athletic Bilbao unggul 1-0. Tapi Benzema menetralkan keadaan, mencetak gol dari penalti yang sejatinya cukup kontroversial. Ia ditarik keluar tak lama setelahnya, dan mendapat tepuk tangan meriah dari 61.000 Madridista di stadion.

Musim yang layak dilupakan oleh Madrid, yang akan finis setidaknya 10 poin di bawah sang seteru bebuyutan dan juara musim ini, Barcelona. Namun setidaknya Los Blancos bisa mengungguli rival sekota, Atletico Madrid, yang gagal merampas peringkat dua dari sang tetangga karena ditahan Villarreal 2-2 di laga pemungkas mereka.

Namun, laga ini adalah soal merayakan seorang legenda, yang kabarnya akan hijrah ke Arab Saudi setelah mencetak 354 gol dan memenangkan semua trofi yang bisa dimenangkan di ibukota Spanyol. Ya, Madrid tak akan sama tanpanya.

GOAL menilai rating pemain Real Madrid di laga perpisahan Karim Benzema…

Source link